Menghabiskan selagi sehari-hari di kota bersama dengan pekerjaan, selanjutnya lintas, polusi udara, dan seluruh kesibukan bisa menyebabkan tubuh merasa lelah. Itu sebabnya banyak orang menentukan liburan singkat selagi akhir pekan ke Bogor. Bogor terletak 59 km di sebelah selatan Jakarta atau sekitar satu jam perjalanan darat.
Kota yang dijuluki Kota Hujan ini punya banyak wisata alam dan udara bersih untuk berikan kesegaran anggapan sesudah keseharian yang sibuk. Ada banyak energi tarik Bogor, merasa dari area wisata kuliner sampai wisata alam. Kota ini menawarkan suasana menenangkan, pemandangan indah, dan beragam pengalaman yang berkesan. .
Dikenal memiliki nuansa santai dan cuaca yang sejuk, membuat Bogor sering dijadikan obyek merelaksasi diri para warga Jawa Barat utamanya masyarakat Jabodetabek pas liburan datang.
Terletak lebih kurang 59 kilometer segi selatan Jakarta, kota ini adalah daerah tepat menyisih dari hiruk pikukuk ramainya Ibukota Negara, karena untuk hingga ke Bogor dapat ditempuh lebih kurang 1 jam melalui perjalanan kereta api maupun tol.
Kondisi curah hujan yang benar-benar tinggi membuat Bogor memiliki suhu yang benar-benar dingin, sehingga tak mengherankan jika banyak orang menjulukinya sebagai Kota Hujan.
Puncak jadi kawasan terkenal di kota hujan bersama ragam objek rekreasi seru keluarga, namun tidak sedikit dari wisatawan menikmatinya di pondok villa, glamping tenda maupun resort.
Daerah pegunungan Puncak kemungkinan bukan hanya satu destinasi andalan Bogor, karena anda dapat mendapatkan daerah menarik lain seperti Sentul City maupun Gunung Salak yang persis bersama pemandangan alamnya.
Daftar Isi
Tempat Wisata Bogor Lengkap Yang Lagi Viral
Apakah anda ingin mengetahuinya dengan ragam kunjungan tempat wisata menyenangkan Bogor? berikut wisata yang sedang viral kami informasikan.
CURUG CIHERANG
Curug dengan ketinggian sekitar 30 meter ini memiliki bentuk terjal bertingkat dengan gumpalan batu, lubang kolam alami, sungai dan vegetasi yang seakan tumpah dari hutan dan semuanya kontras dengan kejernihan airnya.
Selain mengagumi kecantikan Air Terjun Ciherang, pengunjung yang datang juga terpesona dengan rumah pohonnya. dan pastinya berpose di tempat ini menjadi yang terhits di media sosial.
Daya tarik lainnya ialah jembatan gantung, penginapan villa dan aneka spot fotonya yang beragam tema.
Lokasi : Desa Warga Jaya, Kec. Sukamakmur, Bogor, Jawa Barat.
Harga Tiket : Rp. 40.000,-
Buka : 07.00 – 18.00 Wib.
Fasilitas : Gazebo, mushola, parkir kendaraan, kamar bilas, penginapan, warung, cafe dan resto.
Wahana : Kolam renang, rumah pohon, camping area, jembatan gantung, gardu pandang dan lainnya.
BUKIT HALIMUN SALAK
Lokasi piknik yang murah, sejuk dan romantis di kota hujan terbilang banyak, tetapi jika kamu mencari objek paling baru, kamu wajib mempertimbangkan Bukit Halimun.
Terletak di kawasan Lokapurna Gunung Salak, objek alam ini menawarkan panorama yang cukup indah dengan ragam spot selfie kekinian.
Beberapa spot menarik yang di tawarkan antara lain rumah pohon, rumah kurcaci, gardu pandang dan yang paling hits ialah jembatan gantung sepanjang 100 meter lebih diatas warna-warni taman bunga.
Meski belum lama dikenal, Bukit Halimun sudah menjadi pariwisata unggulan Bogor, itu sebabnya kamu bisa menemukan penyewaan pondok disini.
Alamat : Taman Nasional Gunung Salak, Desa Gunung Sari, Kecamatan Pamijahan.
Tiket Masuk : Di gerbang TNGHS Rp. 15.000,- kemudian ke Bukit Halimun Rp. 10.000,- perorang.
Jam Buka : Pukul 09.00 – 21.00 Wib.
Fasilitas : Parkir kendaraan, gazebo beristirahat, warung dan penginapan dekat kampung warga.
DEVOYAGE
Berada di Nirwana Residence atau area jantung kota, tempat wisata ini menawarkan nuansa ikon Eropa.
Ada lebih dari 120 replika spot foto, mulai dari kincir angin Belanda, menara eiffel, telepon merah K6 ala London dan lainnya.
Secara keseluruhan, wahana Devoyage di kategorikan menjadi 3 macam, yakni Holiday atau permainan, Spot foto ala Eropa dan wahana Foodies atau wisata kulinernya yang didesain indoor maupun outdoor.
Alamat : Jl. Raya Bogor No. 240, RT 05 RW 12, Desa Mulyaharja, Kecamatan Bogor Selatan.
Tiket Masuk : Rp. 30.000,- di hari biasa, dan Rp. 40.000,- di hari libur atau akhir pekan.
Buka : Pukul 08.00 – 19.00 Wib. saat weekday dan 08.00 – 20.00 Wib. saat Weekend atau musim liburan.
Fasilitas : Parkir, musholla, toilet, cafe, resto, toko souvenir.
THE RANCH CISARUA
Rekomendasi menarik selanjutnya ialah The Ranch, terletak di kawasan Puncak Bogor, objek liburan ini mengadopsi tema edukasi anak melalui perternakan yang di padu area perkebunan ala Eropa.
Sama seperti di Lembang, The Ranch Cisarua juga meyajikan keseruan menaiki kuda yang bisa dinikmati wisatawan dewasa hingga anak-anak.
Untuk kegembiraan lain, The Ranch Puncak juga melengkapi diri dengan area memanah, flying fox, taman tumpah, spot bangunan unik ala Benua biru dan yang paling hits nan instagramable adalah spot Jembatan dongengnya.
Lokasi : Jalan Raya Puncak Km.428, Desa Leuwimalang, Kecamatan Cisarua.
Tiket Masuk : Rp. 20.000,- perorang.
Buka : Pukul 08.00 – 18.00 Wib.
Fasilitas : Parkir, toilet, musholla, resto, cafe, penginapan keluarga.
WARUNG TEPI DANAU SITU BURUNG
Buat kamu yang pengen hunting kuliner bareng keluarga di tengah kota dengan nuansa sejuk tepi danau, maka Situ Burung adalah destinasi yang wajib kamu coba.
Warung tepi danau ini sendiri menyajikan aneka minuman serta hidangan khas daerah, dibuat senyaman mungkin dengan tema outdoor dari berkursi di pendopo hingga lesehan berpayung.
Sekeliling danau yang di dominasi pepohonan hijau menjadikan kawasan ini begitu asri dan tak diragukan jika danau ini selalu ramai di padati pengunjung.
Alamat : Jl. Alternatif IPB, Kampung Carang Pulang, Desa Cikarawang, Kecamatan Dramaga.
Tiket Masuk : Akses gratis.
Buka : Mulai pukul 10.00 – 22.00 Wib.
Fasilitas : Lahan parkir, rumah makan, cafe tipe bangunan maupun lesehan, musholla, toilet serta free wifi.
KAWAH RATU
Kawah Ratu termasuk salah satu tujuan menarik di Gunung Salak, namun umumnya para pendaki tidak disarankan berlama-lama di puncak ini demi kesehatan.
Meski dibatasi waktu kunjungan, kamu bisa menemukan ide lain seperti mengunjungi air panasnya maupun bercamping mendirikan tenda sesuai imbauan pengelola.
Untuk sampai di puncak kawah memerlukan waktu perjalanan sekitar 2 jam dengan hiking mengikuti aliran sungai di hutan berpohon rapat.
Ada beberapa pilihan jalur untuk menuju kawah ratu, melalui Gunung Bunder Pasir Rengit, lewat curug seribu dan bumi perkemahan Cidahu.
Lokasi : Desa Gunung Sari, Kecamatan Pamijahan.
Tiket Masuk : Biaya mendaki Rp. 10.000,- serta di gerbang utama TNGHS Rp. 15.000,-
Jam Buka : 08.00 – 17.00 Wib.
KAMPUNG BUDAYA SINDANG BARANG
Saat berlibur di suatu daerah, kurang lengkap rasanya jika tidak mengenali seluk beluk budayanya, dan agar tahu bagaimana sejarah kota ini terlahir, kamu bisa mengunjungi Kampung Sindang Barang.
Terletak sekitar 6 kilometer dari Kota Bogor, Sindang Barang masuk jajaran kampung Budaya Sunda tertua di Jawa Barat.
Kamu bisa menambah wawasan tentang suku Sunda, dari beragam atraksi kesenian khas daerah mulai bermain alat musik, belajar menari hingga bermalam di pondok adat.
Alamat : Desa Pasir Eurih, Kecamatan Tamansari.
Tiket Masuk : Rp. 25.000,- di hari biasa dan Rp. 35.000,- pada akhir pekan atau hari libur.
Buka : Pukul 09.00 – 17.00 Wib.
Fasilitas : Penginapan, musholla, parkir, toilet, aula pertemuan, kedai makanan dan minuman.
THE JUNGLE WATERPARK
Satu lagi rekreasi anak di pusat kota yang bisa menjadi tujuan asyik mengisi waktu liburanmu yaitu Jungle Waterpark.
The Jungle adalah objek yang berjarak sekitar 500 meter dari kampung Eropa Devoyage, kamu bisa menemukan banyak hal menarik dengan keluarga disini.
Mulai dari seluncur air, kolam berombak, Kiddy Pool, Wave Pool, Lazy river, Racel Slide, Tower slide serta pemandian air hangat.
Tak sampai disitu, The Jungle juga dilengkapi Cinema 4D yang mirip seperti di Dunia Fantasi Ancol Jakarta.
Alamat : Jl. Bogor Nirwana Boulevard, Kawasan Perum Bogor Nirwana Residence, Desa Mulyaharja, Kecamatan Bogor Selatan.
Tiket Masuk : Rp. 80.000,- di hari biasa, Rp. 95,- di akhir pekan dan untuk hari libur Nasional Rp. 120.000,-
Buka : Mulai pukul 09.00 Wib. pagi hingga pukul 17.00 Wib. menjelang petang.
Fasilitas : Gazebo, area parkir, toilet, cafe, kamar bilas, kamar ganti.
PENANGKARAN RUSA CARIU
Bosan dengan wahana buatan, kamu bisa menengok keasrian penangkaran hewan rusa Tanjungsari.
Penangkaran rusa ini lebih akrab di telinga dengan nama Cariu, sebab dulunya terletak di Kecamatan Cariu yang sekarang wilayahnya di mekarkan menjadi Tanjungsari.
Di penangkaran rusa ini, kamu bisa beriteraksi langsung dengan memberi makanan hewan rusa, menikmati jembatan beratap serta berkemah.
Sekeliling penangkaran rusa yang di dominasi pepohonan hijau, membuat areanya sangat sejuk menyegarkan fikiran, dan tentunya bisa menjadi tempat menenangkan diri yang ideal ditengah ramainya aktivitas Bogor yang amat padat.
Alamat : Desa Buanajaya, Kecamatan Tanjungsari.
Tiket Masuk : Rp. 15.000,-
Buka : 07.00 – 15.00 Wib.
Fasilitas : Parkir, musholla, toilet, warung minuman dan kursi bersantai.
TAMAN BUAH MEKARSARI
Taman Mekarsari adalah salah satu pusat pengembangan keanekaragaman buah-buahan tropika dan juga objek rekreasi yang ikonik dengan air mancur raksasanya.
Taman Buah Mekarsari memiliki area kebun yang sangat luas, untuk bisa berkeliling melihat tanaman buah secara keseluruhan, tempat ini dilengkapi dengan transportasi.
Selain pemandangan agrowisata, taman buah Bogor ini juga di padu dengan sebuah danau.
Ada banyak cara menikmati danau di taman Mekarsari, mulai mencoba water bike atau sepedah air, rolling donut perahu karet dan permainan air lainnya.
Punya agenda menginap di Bogor? Taman Buah Mekarsari bisa menjadi pilihan bermalam yang unik, ada tiga tema yang ditawarkan mulai tipe Rumah Pohon, D’cabin atau rumah persegi dengan banyak warna serta gambar buah, Family Camp atau penginapan bertema tenda.
Alamat : Desa Mekarsari, Kecamatan Cileungsi.
Tiket Masuk : Rp. 50.000,- perorang.
Buka : 09.00- 16.00 Wib.
Fasilitas : Area parkir, ruang pertemuan, cafe, resto, toilet, penginapan dan kursi bersantai.
BUKIT BINTANG LEUWILIANG
Punya ciri khas udara sejuk dan lingkungan yang hijau, Bukit Bintang menyuguhkan keindahan alam dari atas perbukitan.
Untuk memanjakan mata para pengunjung, Bukit Bintang juga menyajikan kurang lebih 30 spot foto keren buat berselfie dengan berbagai tema.
Alamat : Desa Cibeber Dua, Kecamatan Leuwiliang.
Tiket Masuk : Rp. 15.000,- perorang.
Buka : Mulai pukul 08.00 – 17.00 Wib.
Fasilitas : Area parkir, warung, jasa fotografer dan gazebo.
Keterangan : Pengunjung perlu merogoh biaya kisaran Rp. 5.000,- hingga Rp. 10.000,- untuk mencoba wahana spot instagenicnya.
GUMATI WATERPARK
Lokasinya yang berada dekat dengan gerbang tol Sentul Selatan, membuat Gumati Water Park sering menjadi jujukan favorit para warga Jakarta, Depok sekitarnya.
Gumati sendiri memiliki wahana andalan yaitu waterpark serta dilengkapi dengan area kuliner, outbound dan tempat foto kekinian yang pastinya asyik dijadikan relaksasi diri dari rutinitas kerja bareng rekan atau orang terdekat.
Alamat : Jl. Babakan Tumas No. 16, Desa Cikeas, Kecamatan Sukaraja.
Tiket Masuk : Rp. 45.000,- di hari biasa dan Rp. 80.000,- di hari libur atau acara high season.
Buka : 08.00 – 17.00 Wib.
Fasilitas : Area parkir, musholla, toilet, food court, kamar ganti, kamar bilas, cafe, resto dan gazebo.
AIR TERJUN 7 CILEMBER
Curug Cilember adalah destinasi alam paling asyik saat ini di Puncak Bogor, objek ini cukup populer karena punya suguhan tujuh lokasi air terjun di tengah hutan.
Namun dari ke tujuh buah aliran curug, yang paling menarik dan mudah dicapai buat tujuan wisata keluarga ialah yang ke 7.
Tak hanya suara gemericik air, obyek rekreasi alam ini juga di penuhi wahana seru, diantaranya sepedah gantung, kolam pemandian, perkemahan, kedai nongkrong, taman kupu-kupu serta flying fox.
Alamat : Jl. Raya Puncak Km. 15, Desa Cilember, Kecamatan Megamendung. atau terletak di perbatasan Desa Cibeureum, Kecamatan Cisarua.
Tiket Masuk : Rp. 25,000,- dan untuk Camping Rp. 30.000,- /orang.
Buka : Pukul 06.00 Wib. pagi hingga Jam 18.00 Wib. malam.
Fasilitas : Area Parkir Kendaraan, Toilet, Tempat bersantai, Penginapan jenis Villa, Penyewaan Tenda, Aula Pertemuan.
AIR TERJUN CIPAMINGKIS
Cipamingkis merupakan Curug yang terletak di antara aliran dua sungai yaitu Sungai Cipamingkis dan Sungai Cisarua.
Banyak aktifitas yang bisa dilakukan di obyek alam ini, diantaranya memburu spot berfoto kekiniannya dari gardu pandang, rumah pohon, jembatan gantung hingga merasakan sensasi berenang di kolam renang maupun dibawah kucuran waterfall.
Untuk akomodasi bermalam, Cipamingkis juga memiliki penginapan unik, seperti rumah segitiga, apache, villa bambu hingga area camping ceria.
Alamat : Desa Wargajaya, Kecamatan Sukamakmur.
Tiket Masuk : Rp. 15.000,- untuk ke waterfall atau Tiket Paket All-in Rp. 35,000,- mencakup biaya parkir dan wahana spot.
Buka : Nonstop 24 jam.
Fasilitas : Area Parkir, Musholla, Jogging Track, Gazebo, Warung minuman dan makanan.
CURUG CIKULUWUNG
Air terjun Cikuluwung merupakan aliran yang bersumber atau berhulu dari Gunung Salak, kamu bisa menikmati wisata alam yang satu ini untuk berendam, berenang hingga berkemah.
Namun daya tarik utama dari Curug Cikuluwung adalah dua sisi tebingnya yang cukup unik berkelok, atau mirip sebuah lembah grand canyon.
Alamat : Kampung Suka Asih, Desa Cibitung Wetan, Kecamatan Pamijahan.
Tiket Masuk : Rp. 20.000,-
Buka : 06.00 – 17.00 Wib.
Fasilitas : Area parkir, Tempat mandi bilas, Toilet, Penitipan barang, Area camping (Rp. 20.000,-), Penyewaan pelampung (Rp. 10.000,-) dan Penginapan.
THE HIGHLAND PARK
Punya nuansa khas sejuk kaki Gunung Salak, The Highland Park menjadi tujuan rekreasi keluarga termewah dan termegah di kota hujan.
Higland Park sendiri terkenal dengan area resortnya yang menyajikan banyak hidangan kuliner outdoor maupun indoor.
Tak cukup sampai disitu, Highland Park juga populer dengan ragam penginapan glamping ekslusif yang unik, seperti gaya mongolian dan apache camp.
Untuk pengalaman seru liburan, The Higland Park Resort juga menawarkan banyak wahana seru keluarga, mulai penangkaran binatang, outbound area, lapangan golf, waterboom serta berkuda.
Lokasi : Jalan Curug Nangka Sinarwangi, Desa Sukajadi, Kecamatan Tamansari.
Kontak Reservasi : 0855-8132-999
WANA GRIYA
Menikmati sebuah danau dengan hamparan pasir laut mirip sebuah pantai asli adalah hal yang jarang kita dengar, dan hal tersebut bisa kamu jumpai di Wana Griya.
Dulunya Objek ini mungkin hanya dikenal sebagai kawasan pemancingan saja, dan kini Wana Griya kembangkan menjadi tujuan rekrasi seru dengan aneka spot foto cantik.
Ada beragam keseruan yang menikmati Wana Griya, mulai berburu spot foto unik seperti rumah kurcaci, dek spot kayu, bermain air kolam renang mini maupun perahu bebek.
Alamat : Desa Cogreg, Kecamatan Parung.
Tiket Masuk : Rp. 5.000,-
Buka : Pukul 08.00 – 17.00 Wib.
Fasilitas : Parkir Kendaraan, Toilet, Tempat makan, Cafe serta Musholla.
BAKUKUNG CIANTEN
Mencari suasana tenang di tengah alam luas nan bebas sembari becamping mungkin ide menarik dilakukan untuk mengisi liburan.
Nah, beberapa keinginan tersebut mungkin bisa terwujud saat menyambangi wisata Bakukung Cianten ini.
Sebab, meski punya keindahan hutan pinus, kebun teh serta area panggung alam layaknya di Mangunan Jogja, wisata Cianten ini terbilang masih sepi, salah satu alasannya mungkin karena akses lokasinya yang sulit dicapai.
Alamat : Desa Purasari, Kecamatan Leuwiliang.
Biaya Berlibur : Rp. 20.000,-
Buka : 07.00 – 17.00 Wib.
Fasilitas : Musholla, Area parkir, Warung makan, Toilet, Gazebo, Kursi bersantai, Spot berfoto, Panggung alam dan Kawasan camping.
GUNUNG PANCAR
Jika kamu memutuskan berlibur di musim hujan, mungkin tujuan ke Gunung Pancar adalah ide terbaik yang wajib dijajal.
Salah satu alasannya ialah karena Gunung Pancar punya banyak area kemah atau glamping yang memadai.
Untuk bermalam disini kamu nggak usah khawatir mengenai perlengkapan, sebab pengelola menawarkan banyak jenis paket serta beragam tema lokasi unik, mulai bukit batu gede, lembah hijau, batu hijau, lembah pakis serta bukit batu pandan.
Menjadi tujuan yang cukup populer di wilayah kota hujan, Gunung Pancar juga menawarkan beragam daya tarik lain, seperti pemandian air panas, bersepeda santai serta spot foto yang elok.
Alamat : Kampung Ciburial, Desa Karang Tengah, Kecamatan Babakan Madang.
Tiket Masuk : Gerbang utama Rp. 7.500,- dan belum termasuk ke biaya ke pemandian dan camping.
Buka : Setiap hari selama 24 jam non-stop
Fasilitas : Musholla, Toilet, kamar mandi serta Lahan parkir kendaraan.
Kontak : 0812-1344-6514
KUNTUM FARMFIELD
Rekomendasi objek yang satu ini merupakan kawasan rekreasi yang cocok dikunjungi bareng sang buah hati, dengan tema wisata edukasi anak-anak mirip di The Ranch.
Dengan sajian perkebunan serta penangkaran hewan, yang mana selain berinteraksi dengan hewan, si kecil juga bisa sembari memberi makan.
Untuk menambah keasyikan berlibur, Kuntum Farmfield juga dilengkapi dengan playground serta sensasi jalan-jalan menaiki kuda.
Alamat : Jl. Raya Tajur No. 291, Sindangrasa, Kecamatan Bogor Timur.
Biaya Masuk : Rp. 50.000,- di hari biasa dan Rp. 60.000, saat liburan atau akhir pekan.
Jam Buka : Mulai pukul 08.00 – 18.00 Wib.
Fasilitas : Parkir, Gazebo, Toilet, Rumah makan, Cafe, Pendopo acara rapat.
Biaya Wahana : Keliling berkuda Rp. 30.000,- atau memberi makan hewan ternak dengan harga pakan Rp. 5.000,- kemudian menikmati perkebunan sayur secara gratis.
PANORAMA PABANGBON
Terletak di sisi utara Taman Nasional Gunung Halimun Salak atau tepatnya di area Hutan pinus Perhutani Meranti, Panorama Pabangbon adalah rekreasi yang menonjolkan wahana berfoto unik.
Di kalangan milenial, objek ini lebih akrab dengan sebutan rumah pohon, sebab menyajikan beragam desain rumah yang menggantung di pepohonan.
Tak hanya populer dengan spot kekiniannya, di Panorama Pabangbon kamu juga bisa mencoba wahana sepedah terbang melayang diatas tebing curam.
Punya nuansa sejuk perbukitan hijau, Rumah Pohon Pabangbon ini juga sering diburu sebagai lokasi berkemah mendirikan tenda.
Alamat : Jl. Raya Leuwiliang – Bogor, Desa Leuwiliang Kolot, Kecamatan Cibungbulang.
Tiket Masuk : Rp. 15.000,-
Buka : 07.00 – 17.00 Wib.
Fasilitas : Toilet, Musholla, Area Parkir, Warung makan dan minum, Gazebo serta tempat beristirahat.
TAMAN SAFARI CISARUA
Taman Safari di Cisaruan mungkin sudah cukup populer di telinga masyarakat Jabodetabek, meski begitu objek rekreasi ini tidak ngebosenin buat dijelajahi.
Wisata Safari merupakan penangkaran hewan, namun didesain lebih alami layaknya satwa-satwa hidup di alam bebas, dimana pengunjung dapat berinteraksi ke beberapa hewan langsung dengan menaiki kendaraan wara-wiri sembari memberi makan.
Tak hanya edukasi tentang hewan, Taman Safari di Cisarua ini juga dilengkapi dengan aneka wahana seru, seperti waterpark, spot selfie, climbing cars, bianglala dan yang paling hits ialah kawasan istana pandanya.
Lokasi : Jalan Kapten Harun Kabir No. 724, Desa Cibeureum, Kecamatan Cisarua.
Tiket Masuk : Dihari biasa Rp. 195.000,- lalu di akhir pekan Rp. 230.000,- perorang.
Jam Buka : 08.00 – 17.00 Wib.
Fasilitas : Toilet, Kendaraan keliling, Pakir, Musholla, Resto, pusat oleh-oleh, Cafe, penginapan.
TAMAN WISATA MATAHARI
Memiliki konsep taman rekreasi dan pendidikan, TWM adalah destinasi yang cukup diminati banyak orang saat menyambut masa liburan bareng keluarga.
Wahana yang ditawarkan TWM cukup banyak dan bisa dinikmati segala usia, untuk pendidikan kamu bakal disuguhi agro tani dan peternakan.
Sedangkan untuk petulangan kawasan ini menyajikan permainan flying fox, tubing sungai, wara wiri, dinopark dan lainnya.
Lalu untuk untuk permainan air, taman rekreasi keluarga ini meyuguhkan area waterpark, mini board, perahu naga, speda air dan keseruan air lainnya.
Alamat : Jl. Raya Puncak Gadog No.KM.77, Desa Leuwimalang, Kec. Cisarua
Buka : 09.00 – 16.00 Wib.
Tarif Masuk : Rp. 60.000,-
Fasilitas : Mushola, ATM, Penginapan, Rumah makan, Parkir, Toilet, Saung atau gazebo.
AIR TERJUN NANGKA
Saat liburan di puncak, mungkin air terjun jarang masuk dalam list agenda kita, sebab kebanyakan lokasinya terpencil dan butuh hiking panjang.
Namun beda halnya dengan Curug Nangka ini, selain jaraknya dekat dengan The Highland Park, objek alam ini juga bisa di akses menggunakan angkutan umum.
Disamping suguhan gemericik kucuran air pegunungan, kamu juga bisa menjadikan Air Terjun Nangka ini sebagai lokasi berkemah ceria bareng sahabat.
Alamat : Desa Sukajadi, Kecamatan Tamansari.
Biaya Masuk : Gerbang TNGHS Rp. 15.000,- per orang, lalu ke curugnya sebesar Rp. 15.000,- perorang.
Buka : Setiap hari mulai pukul 06.30 – 19.00 Wib.
Fasilitas : Lahan parkir, Kamar ganti, Warung makan, Kedai kopi, Musholla, Toilet, Toko souvenir, Camping ground.
CURUG BIDADARI SENTUL
Curug Bidadari menjadi pilihan favorite banyak wisatawan ketika memutuskan berlibur ke Sentul Paradise Park, karena selain mudah diakses dari kota sekitaran, obyek liburan ini juga sarat akan keseruan keluarga.
Tak hanya menyuguhkan air terjun deras yang gemuruh, wisata Sentul ini juga dilengkapi dengan kolam memanjang atau lazy pool dengan wahana perahu maupun boomerang slide.
Agar tidak jenuh ketika menunggu keluarga bermain. tempat ini juga mempunyai area bersantai, mulai kursi berpayung hingga saung berjejer mengelilingi kolam.
Lokasi : Jl. Sentul Paradise Park, Desa Bojong Koneng, Kecamatan Babakan Madang.
Tiket Masuk : Weekday Rp. 30.000,- dan untuk Weekend Rp. 40.000,-
Jam Buka : Pukul 06.00 – 17.00 Wib.
Fasilitas : Lahan parkir, Toilet, Loker penitipan barang, Musholla, Gazebodan Rumah makan.
MUSEUM ZOOLOGI
Museum Zoologi merupakan laboratorium Pusat Penelitian Biologi LIPI, ini juga menjadi tujuan edukasi bertema kehidupan satwa yang dikemas dalam bentuk fosil atau tengkorak.
Selain favorite dikunjungi pelajar, tempat ini juga sering dipadati kalangan umum, ada beragam fosil yang dipamerkan oleh Museum Zoologi, diantaranya rangka ikan, burung, reptil, serangga, mamalia dan lainnya.
Alamat : Jl. Ir. H. Juanda No.9, Paledang, Kecamatan Bogor Tengah.
Tarif Berkunjung : Rp. 15.000,- perorang.
Jam Buka : 08.00 – 15.00 Wib.
Fasilitas : Musholla, Toilet, Parkir kendaraan, Penginapan.
LITTLE VENICE PUNCAK
Pernah bermimpi melancong ke Benua biru namun terhalang jarak, kamu bisa mewujudkan keinginanmu dengan menyambangi Little Venice Kota Bunga.
Little Venice merupakan sebuah kawasan rekreasi yang mengadopsi nuansa ala kota kecil di Italia. yakni Venezia.
Tak mau kalah dengan nuansa negeri spaghetti, obyek rekreasi ini juga dilengkapi perahu susur sungai.
Secara administratif, Little Venice terletak di Cianjur, namun kebanyakan wisatawan yang berkunjung ke Bogor juga sering memasukkan tempat ini sebagai tujuan mereka.
Alamat : Kawasan Puncak Bogor, Batulawang, Kecamatan Cipanas.
Tiket Masuk : Rp. 25.000,-
Buka : Pukul 08.30 – 16.30 Wib.
Fasilitas : Area parkir, Toilet, Paket prewweding, Musholla, Cafe, Rumah makan, Penginapan serta beberapa wahana menarik bertema spot Eropa.
TELAGA WARNA PUNCAK
Puncak bukan hanya mengenai pengunungan dan glamping saja, kawasan unggulan ini juga memiliki danau menawan bernama Telaga Warna.
Seperti namanya, wisata alam ini punya daya tarik utama dari warna biru air danaunya, tetapi memanfaatkan Telaga Warna sebagai rekreasi keluarga adalah pilihan menarik.
Kamu bisa menemukan banyak ide aktivitas keluarga, mulai mendayung diatas perahu, mengayuh sepedah air, flying fox dan lainnya.
Alamat : Jl. Raya Puncak – Cianjur, Desa Tugu Utara, Kecamatan Cisarua.
Tiket Masuk : Rp. 5.000,- hari biasa dan Rp. 7.500,- saat hari libur.
Jam Buka : 08.00 – 17.00 Wib.
Fasilitas : Musholla, Toilet, Parkir, Rumah Makan, Outbound, Penginapan, Pos Keamanan.
DANAU SITU GEDE
Situ Gede merupakan danau dengan luas sekitar 6 hektare yang dikelilingi pepohonan lebat Hutan Dramaga atau kawasan penelitian Badan Litbang Kehutanan.
Selain sebagai lokasi lindungan, Situ Gede juga populer sebagai lokasi rekreasi para warga Bogor, karena lokasinya yang sangat dekat dengan pusat kota, hanya sekitar 10 kilometer ke arah barat laut.
Saat berada di situ Gede, umumnya wisatawan menikmati pemandangan alam yang sejuk sambil mencoba wahana sepeda air maupun perahu dengan sewa kisaran Rp. 15.000,- saja.
Alamat : Kelurahan Situgede, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, Provinsi Jawa Barat.
Tiket Masuk : Rp. 4.000,-
Buka : 24 Jam.
Fasilitas : Parkir, Musholla, Perkemahan, Toilet dan Saung.
BUKIT ALESANO
Bukit alesano menjadi area paling pas meneropong gemerlap lampu kota malam hari, ini juga menjadi tempat berburu sunset matahari di atas gardu.
Tetapi umumnya keseruan tersebut dipadu dengan kegiatan bermalam mendirikan tenda.
Alamat : Desa Cipelang, Kecamatan Cijeruk.
Tiket Masuk : Rp. 10.000,- dan untuk biaya kemah Rp. 30.000,- pertenda.
Buka : 24 Jam.
Fasilitas : Terdapat area parkir, Toilet, Musholla, Warung sederhana, Area camping dan penyewaan peralatan, Gardu pandang.
WONDERFUL CITAMIANG
Saat mencari glamping bermalam di puncak dengan keluarga, mungkin kamu pernah berfikir akan menemukan pemandangan pepohonan rapat yang masih terjaga kealamiannya. kalau begitu..!! Wonderful Citamiang bisa menjadi alternatifnya.
Kawasan ini sendiri dikenal dengan wisata alam Citamiang, yang saat siang dimanfaatkan sebagai tempat rekreasi foto dan ketikan malam menjadi lokasi menginap seru.
Ada banyak tipe penginapan yang bisa kamu sewa mulai damar, segitiga dan lainnya, namun jika kamu petualang alam sejati, maka mendirikan tenda adalah hal unik.
Alamat : Jl. Ciliwung, Desa Tugu Utara, Kecamatan Cisarua.
Tiket Masuk : Rp. 5.000,-
Buka : 24 jam
Fasilitas : Area Parkir, Toilet, Resto, Cafe, Musholla, Penginapan, Camping ground.
KEBUN RAYA BOGOR
Sering juga disebut Kebun Botani Bogor, kebun raya ini memiliki luas sekitar 87 hektar serta menyimpan setidaknya 15.000 jenis koleksi pohon atau tanaman.
Tidak hanya dijadikan pengembangan tumbuhan, kebun raya Bogor juga menjadi tempat refreshing bagi para warga, terutama saat masa liburan.
Ada banyak hal yang bisa kamu lakukan disini, mulai menikmati kawasan griya anggrek, menyambangi laboratoriun treub, bersantai di pinggiran danau teratai maupun hiking merasakan kesejukan taman.
Lokasi : Jl. Ir. H. Juanda No. 13, Palendang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor.
Tiket Masuk : Rp. 15.000,-
Buka : Jam 08.00 – 17.00 Wib.
Fasilitas : Area Parkir, Kursi bersantai, Toilet serta Cafe.
CURUG SERIBU
Curug seribu sering dikatakan sebagai yang tertinggi di kota hujan, namun bagi sebagian orang ini adalah tujuan yang susah dicapai karena perlu melewati medan terjal naik turun bebatuan.
Air terjun ini juga punya ukuran kolam yang cukup dalam, itu sebabnya kamu tidak di sarankan berenang, dan kebanyakan wisatawan memanfaatkan Curug Cigamea sebagai berburu foto maupun membuka tenda.
Alamat : Desa Gunung Sari, Kecamatan Pamijahan.
Tiket Masuk : Rp. 10.000,- ke area curug lalu di gerbang TN Gunung Salak Rp. 15.000,- perorang dan tiket kendaraan Rp. 7.500,-
Jam Buka : Pukul 08.00 – 16.00 Wib.
Fasilitas : Lahan parkir, Camping area dan Warung jajanan.
CURUG CIKAWAH
Jika kamu pecinta alam sejati dan hobi menemukan pemandangan yang jarang dikunjungi orang, mungkin Curug Cikawah di TN Gunung Salak bisa menjadi destinasi yang perlu kamu taklukan.
Cikawah adalah curug yang punya kucuran air panas yang disebabkan tempat jatuhnya air berada di sekitaran area kawah, sehingga menghasilkan kepulan asap memukau.
Lokasinya yang hanya bisa diakses dengan hiking membuat Cikawah memang jarang tersentuh wisatawan.
Alamat : Desa Ciasmara, Kecamatan Pamijahan.
Tiket Masuk : Akses gratis, hanya perlu membayar gerbang TN Gunung Salak sebesar Rp. 15.000,- perorang dan Rp. 7.500,- untuk tiket kendaraan.
Buka : Recomended pukul 07.00 – 16.00 Wib.
Fasilitas : Terdapat Parkir namun perlu tracking agak jauh dan butuh lokal Guide warga setempat dengan biaya seikhlasnya atau nego.
CURUG CIGAMEA
Air terjun Cigamea merupakan curug yang terletak di area Taman Gunung Halimun Salak, nama Cigamea memiliki arti bergemuruh.
Yang membuatnya begitu bising, karena Curug Cigamea terdiri dari dua aliran yang berdampingan.
Suasana sekeliling yang rimbun pepohonan membuat air terjun ini layak kamu pertimbangkan saat berada di TNHGS.
Lokasi : Desa Gunung Sari, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Tiket Masuk : Rp. 10.000,-
Fasilitas : Area Parkir, Musholla, Warung Makan, Toilet, Gazebo.
Aktivitas : berendam dibawah 2 aliran air terjun, Terapi Ikan, Flying Fox.
TENJOLAYA PARK
Masih berada di sekitaran TNHGS, wisata Tenjolaya Park bisa jadi tujuan menarik menikmati alam bareng keluarga, karena selain nuansanya masih alami, para pengunjung juga dimanjakan aneka wahana seru.
Mulai beredukasi di penangkaran sapi, kelinci, lalu di wahana spot pengunjung bisa menikmati hammock, rumah pohon, spot i love u. lalu untuk outbound pengunjung bakal di suguhkan flying fox, monkey bridge maupun spider web.
Jika kepikiran bermalam disini, Tenjolaya Park juga menawarkan ragam jenis penginapan, mulai gaya Vila Papandayan, Villa Halimun, Vila Pangrango, Dormitory maupun Royal Camping.
Alamat : Desa Tapos satu, Kecamatan Tenjolaya, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Tiket Masuk : Rp. 20.000,- tiap orang.
Buka : Jam operasional kunjungan mulai 08.00 hingga 17.00 Wib.
Fasilitas : Parkir, Toilet, Penyewaan Tenda, Penginapan
Aktivitas : Berkunjung ke penangkaran sapi, kelinci, di wahana spot pengunjung bisa menikmati hammock, rumah pohon, spot i love u, camping. lalu di wahana outbound pengunjung bakal di suguhkan flying fox, monkey bridge, spider web dan lain sebagainya.
Penginapan : Untuk akomodasi, Tenjolaya Park menawarkan banyak gaya tipe seperti Vila Papandayan, Villa Halimun, Vila Pangrango, Dormitory, Royal Camping.
CURUG NGUMPET
Air Tejun Ngumpet merupakan wisata alam yang terletak di Gunungsari atau kawasan Salak Endah.
Untuk ukuran curug di kota hujan. tebing waterfall Ngumpet memang terbilang pendek, hanya sekitar 40 meter.
Namun curug ini dibalut panorama alam yang menawan. dengan undakan kolam serta pepohonan, ini adalah surga yang mampu memanjakan mata.
Lokasi : Kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak, Desa Gunung Picung, Kecamatan Pamijahan.
Tiket Masuk : Rp. 10.000,- perorang.
Buka : Pukul 08.00 – 16.00 Wib.
Fasilitas : Camping ground, Penginapan, Warung makan, Gazebo, Parkir.
PUNCAK MUSTIKAMANIK
Mumpung berada di Gunungsari kawasan Salak Endah, kamu juga bisa menyempatkan mampir ke wisata Puncak Mustikamanik.
Selain pesona alam dari atas ketinggian, kamu juga akan menemukan ragam spot tebaik disini.
Alamat : Jl. Gunung Picung, Desa Gunung Sari, Kecamatan Pamijahan.
Tiket Masuk : Rp. 15.000,-
Buka : Pukul 08.30 – 17.30 Wib.
Fasilitas : Toilet, Gazebo, Parkir, Warung Makan, Penyewaan Hammock.
RANGGON HILLS
Objek wisata Ranggon Hills Bogor ini menawarkan keindahan alam dengan spot foto yang menarik. Terletak di kawasan perbukitan, dengan spot spot foto yang cantik dan unik. Terlebih ulang kawasan wisata yang tetap asri dan rimbun di kawasan Gunung Salak.
Lokasi : Desa Gunung Picung, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat.
Tiket Masuk : Rp. 10.000,-
Buka : Jam 08.00 – 17.00 Wib.
Fasilitas : Parkir, Musholla, Toilet, Camping ground, Warung makan dan minum.
AIR TERJUN SADERI
Menjadi tujuan wisata air terjun paling alami Bogor, Curug Saderi adalah pilihan tepat berpetualang jika kamu berada di kawasan kaki Gunung Salak.
Saderi memiliki kucuran air bertingkat, dengan kolam yang tertahan batu-batuan besar, ini adalah spot terbaik menikmati kekayaan alami kota hujan.
Alamat : Desa Ciasmara, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat.
Tiket Masuk : Rp. 10.000,-
Buka : 24 Jam.
Fasilitas : Yang tersedia hanyalah parkir di pemukiman warga, karena lokasinya terpencil dan perlu menyewa lokal guide dengan harga nego untuk jarak tempuh sekitar 1 kilometer.
LEUWI BALONG ENDAH
Salah satu tempat wisata bersama dengan harga tiket yang tidak mahal dan memiliki pemandangan yang menakjubkan adalah Curug Balong Endah. Dalam bahasa Sunda curug memiliki arti air terjun. Air terjun ini spesial dibandingkan air terjun lainnya dikarenakan airnya yang jernih. Paling cocok selagi pandemi layaknya ini usahakan tempat berlibur di alam terbuka yah.
Alamat : Kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak, Desa Gunung Bunder Dua, Kecamatan Pamijahan.
Harga Tiket : Rp. 10.000,-
Buka : 24 Jam.
Fasilitas : Parkir, Toilet, Warung makan, Kamar bilas, Camping ground.
PEMANDIAN AIR PANAS CURUG CIPARAY
Bogor si kota hujan ternyata pantas menyandang penghargaan lain: Kota 1001 air terjun. Banyaknya air terjun yang tersembunyi di pegunungan dan hutannya mengakibatkan Bogor menjadi salah satu obyek wisata alam terbaik. Mayoritas air terjun dikelola bersama dengan baik sebagai destinasi wisata alam, salah satunya Curug Ciparay.
Jangan sampai tertukar bersama dengan Curug Ciparay yang berlokasi di Tasikmalaya. Air terjun ini terdapat di kaki Gunung Salak, tepatnya di Kecamatan Pamijahan, Bogor. Keadaan alamnya yang masih sangat alami dan terjaga bersama dengan baik, dilengkapi akses yang memadai menantang, mengakibatkan tempat wisata alam ini sesuai bagi wisatawan yang menyukai petualangan kecil.
Alamat : Kawasan Halimun Salak, Desa Gunungsari, Kecamatan Pamijahan.
Tiket Masuk : Rp. 10.000,- perorang.
Fasilitas : Parkir kendaraan, Warung makan, Toilet dan Kamar ganti.
TIRTANIA WATERPARK
Tirtania Waterpark rekomendasi ide seru menghabiskan momen liburan akhir pekan bareng keluarga.
Seperti namanya, tempat rekreasi ini menawarkan taman wisata air seperti boomerang slide maupun prosotan, dan jangan lupa juga menikmati kolam air panasnya.
Tetapi buat kamu yang tidak hobi basah-basahan, terapi Ikan, penangkaran satwa adalah hal unik yang bisa kamu lakukan saat berada di kawasan ini.
Alamat : Terletak di Jl. R.E. Sumantadiredja, Kawasan Komplek Pamoyanan Hijau, Kecamatan Bogor Selatan.
Tiket Masuk : Rp. 25.000 saat weekday dan Rp. 40.000,- di hari libur atau akhir pekan.
Buka : 08.00 – 18.00 Wib.
Fasilitas : Gazebo, parkir, mushola, kedai dan cafe.
Itulah sederet rekomendasi objek wisata terbaik yang menarik di Wilayah Bogor dengan informasi lengkap mengenai harga tiket masuk terkini, fasilitas maupun aktifitas yang bisa dilakukan.